26 Jun 2016

Dreams Come True Rules - Inilah cara mewujudkan mimpi jadi nyata







A. Iman kepada Allah SWT

1. Meyakini Allah Yang Maha Kuasa Atas Segala-Galanya, Maha Memiliki Apapun, & Maha Memberi
2. Meyakini sedalam-dalamnya bahwa mimpi-mimpi kita, Allah Kabulkan. Karena janji Allah mengabulakan siapa yang meminta
3. Karena Allah yang memegang apa yang di bumi dan di langit serta seluruh alam ini. Termasuk mimpi-mimpi kita. Dekati dan patuhi apa yang Allah gariskan. Point ini bukan hanya mewujudkan keinginan, namun akan membaikkan  kita dan berkah.

B. Memahami & Mengamalkan Hukum Tarik-Menarik

1. "Allah berfirman: Aku bersama prasangka hamba-Ku" (Hadis Kudsi)
2. Memahami hukum tarik-menarik (Law of attraction), cara kerjanya & mengamalkannya
3. Saat sebuah mimpi kamu fokuskan, menjadi dominan, dan konsisten maka akan menjadi nyata
4. Jangan fokus pada apa yang tidak diinginkan. 
5. Saat fokus ke satu hal, hal yg tidak difokuskan menghilang
6. Kebanyakan orang mengisi pikiran dan hati mereka sebagai respon dari yang mereka alami. Pewujud mimpi mengisi pikiran dan hati dengan keyakinan, harapan baik dan mimpi yang indah yang ingin diraih.
7. Penghargaan menarik lebih banyak dukungan. Tulis kebaikan orang-orang disekitar kita, dan berterimakasih padanya.
8. Pikiran kita tidak dapat membedakan mana yang asli dan mana latihan
9. Merubah cara berpikir "Bekerja untuk uang, dengan uang bekerja untuk saya"
10. Perlakukan diri anda sendiri sebaik yang anda inginkan diperlakukan orang lain
11. Setiap orang punya kemampuan untuk berubah dan meraih mimpinya
12. Kemiripan menarik kemiripan
13. Semua kekuatan berawal dari dalam
14. Banyak aturan yang salah kita tetapkan, padahal tidak harusnya begitu
15. Kamulah pencipta realitas hidupmu
16. Ikuti kebahagiaanmu.

C. Minta Apa Yang Kita Impikan Pada Allah SWT

1. Tidak ada batasan berapa banyak yang kita minta pada Allah
2. Membuat papan visi
3. Perjelas, apa yang benar-benar kamu inginkan
4. Jika kamu melakukan sesuatu sejalan dengan keinginan hatimu, kamu akan merasakan hal yang luar biasa, bahagia dan merasa hidup.
5. Mimpimu menarik semua yang kamu perlukan
6. Yakini mimpimu dan dirimu pantas bisa melakukannya atau memiliknya
7. Sangat penting anda memiliki keinginan dan mimpi. Berdoa adalah ibadah. Dan keyakinan kita adalah satu tanda iman pada Allah.
8. Alam semesta bereaksi terhadap mimpi-mimpi yang kita tetapkan
9. Apa yang kita mimpikan dan syukuri akan mewujud.

D. Allah Menjawab Tiap Doa Kita

1. Allah selalu menjawab permintaan doa kita. Lalu mengatur seleluruh alam agar permintaan terjadi.
2. Menikmati proses penciptaan. Semuanya perlu proses.
3. Tugas kita bukan untuk bertanya bagaimananya. Bagaimana akan Allah munculkan sejalan dengan kepercayaan, komitmen dan tujuan kita.
4. Tidak jadi masalah tidak tahu cara mewujudknnya. Allah akan bukakan cara-cara yang memungkinkannya
5. Kamu tidak harus tahu bagaiman cara Allah mengabulkan. Allah juga berfirman untuk kita berfikir tentang ciptaan-Nya, bukan Dzat-Nya. 
6. Allah yang Maha Tahu Jalan Terpendek, tercepat, selaras dan sesuai keinginan dan mimpimu.
7. Bagi Allah tidak masalah kecil atau besar, semuanya bisa dikabulkan
8. Jika kamu katakan bisa, Allah berfirman itu benar. Jika kamu katakan tidak bisa, Allah berfirman itu benar. Pilihan ada ditangan kamu sendiri.
9. Jika kamu mau, Allah berikan. Pilihan ada ditangan kamu sendiri.

E. Merasakan Pengabulan dan Pemberian Allah SWT

1. Mengaktfkan perwujudan mimpi dengan bilang, "Ya, saya mau itu."
2. Hadirkan kepantasan kamu mendapatkannya. Karena kepantasan lebih dahulu ada, sebelum kamu benar-benar mendapatkannya
3. Bersyukur. Fokus pada apa yang anda miliki dan syukuri. Inilah kunci utama Allah menambah nikmat. Menambah, menambah, dan terus menambah. Hingga hidup kita terus berkembang dan maju.
4. Penting sekali untuk merasa baik, gembira dan bahagia setelah berdoa dan meminta pada Allah SWT. 
5. Rasakan kamu telah menerima apa yang kamu mau. Rasakan penerimaan kesyukuran iu walau belum terjadi. Rasa menerima menimbulkan rasa antusias, kebahagiaan, harapan, penghargaan, kecintaan, 
6. Mencari tahu hal-hal yang bisa membantu merasakan sudah memilikinya
7. Lakukan apa pun yang bisa dilakukan agar kamu merasakan sudah memilikinya
8. Visualisasikan mimpi. Ketika Anda bervisualisasi, kamu akan mewujudkannya. Satu hasil kamu akan sampai pada akhir tujun kamu. Rasakan sekarang saya sudah memilikinya. Lakukan visualisasi dengan cara perasaan baik. Menjalani hidup dengan visualisasi, membuat kamu telah menemukan cara menjadi lebih manusia
8. Menaruh visualisasi mimpi di temapat strategis yang sering ditemui dalam sehari-hari dan syukuri
9. Jangan cerita keluhan dan kekurangan diri kamu selain kesyukuran dan harapan baik kamu
10. Kebahagiaan pada dasarnya kamu harus merasakannya dari dalam, kedamaian di dalam, perasaan di dalam, maka sesuatu di luar akan muncul satu-persatu
11. Rasakanlah dan bertindaklah seolah-olah telah menjadi atau memilikinya.

F. Action

1. Bila kamu punya inspirasi kau harus percaya dan harus kau lakukan
2. Allah menyukai kecepatan. Jangan tunda, jangan menerka-nerka, jangan ragukan. Ketika kesempatan itu ada, ketika desire itu ada, ketika intuisi kamu muncul dari dalam, ambil tindakan. Iniah tugas kamu.
3. kerja nyata anda adalah memutuskan apa yang anda inginkan, dan fokus pada itu
4. Kita tidak bakal tahu kalau tidak mencoba
5. Berani adalah pintu keajaiban
6. Perbanyak sedekah. Jangan fokus yang tidak dimiliki, fokus memberi yang ada dan bisa kamu berikan. Kita mendapatkan apa yang kita berikan.

G. Melihat Kenyataan Mimpi Yang Mewujud

1. Lakukan hal baik sekecil apapun yang mendekatkan pada terwujudnya mimpi
2. Merasakan perasaan syukur sedalam-dalamnya. Bersyukur dan sedekah setelah menerima. Semakin banyak bersyukur dan semakin banyak memberi
3. Saat proses kreatif kecil berhasil, kamu coba terus pada hal-hal besar
4. Apa yang kita lihat adalah gunung es, ada banyak proses di belakang
5. Semakin anda menggunakanya semakin anda paham proses Dreams Come True ini



"Ketika Kamu lihat sesuatu yang ingin Anda alami: Pikirkanlah, rasakan, masuk ke dalamnya, bicarakan, dan tuliskan. Buat tulisan tentang itu, gambarkan, dan realitas anda akan menyesuaikan dengannya. Apabila kau menemukan sesuatu yang tidak diinginkan: keluarlah, abaikan, menghindarlah. Hapus perhatan dari itu. Hidup ini indah, segala yang kita butuhkan tersedia, segala yang kita inginkan dan impikan Allah penuhi." #PositiveImpactCenter



SEMUA BISA WAKAF

SEMUA BISA WAKAF
Wakaf Mulai Rp 100.000 Saja. Bagi >Rp 1.000.000 Akan Mendapatkan Sertifikat Wakaf

Category

#YukHusnudzon! Acara Pemuda Aceh Africa Agenda Agent Pembicara Alumni Ambassadors America Arabian Arti Hidup Asean Asia Audio MP3 Bali Banten Bengkulu Berita Pemuda Bersyukur Buku Bahas Pemuda Bung Faisal Catatan Masa Muda Ceramah Character Building Cinta Qur'an Conference Da'i Dasar Kebijakan Download Ebook EduWeb Europe Exstra Fenomena Masyarakat Gathering Sahabat PIC Gerakan Pemuda Global vision Go Edu Travel Gorontalo Honeymoon Backpacker How To Indonesia Inspirasi International Conference Islam Internasional Islam Nusantara Jakarta Jambi Jawa Barat Jawa Tengah Jawa Timur Kalimantan Selatan Kalimantan Barat Kalimantan Tengah Kalimantan Timur Kalimantan Utara Karir Kerja Karya #SahabatPIC Karya Ambassador Karya Team Karya Tokoh Keluarga Muda Kemendikbud Kemenpora Kepulauan Bangka Belitung Kepulauan Maluku Kepulauan Riau Lampung Layanan Links Liputan Media Maluku Maluku Utara Motivasi Motivasi Inspirasi National Conference Nationalism Nekad Delegates Nusa Tenggara Barat Nusa Tenggara Timur Outbound Papua Papua Barat Peduli Pemuda Pelatihan Ramadhan Pemberdayaan Pemuda Pemerintah RI Pemuda Desa Pemuda Kece Membaca Pemuda Qur'an Penerbit Buku Pengembangan Pemuda PHBI PHBN Photo PIC Pustaka Poster Profil Profil Motivator PIC Center Program Public Speaking Training Puisi Pulau Jawa Pulau Papua Pulau Sumatera Quotes Inspirasi Qur'an Renungan Riau Rules Sahabat PIC Sejarah Pemuda Seminar SpeakUp Course Sukses UN Sulawesi Barat Sulawesi Selatan Sulawesi Tengah Sulawesi Tenggara Sulawesi Utara Sumatra Barat Sumatra Selatan Sumatra Utara Testimoni Tips Belajar Tips Bergaul Tips Berprestasi Tips Cinta Tips Facebook Tips Ibadah Tips Jejaring Sosial Tips Membaca Tips Pendidikan Tips Remaja Tips Semangat Tips Wanita Tokoh Inspirasi Tokoh Pemuda Training Anak Muda Training Entrepeneurship Training Leadership Training Motivasi Training SMA SMK MA Travel Training True Story UKMWeb Video Visualisasi Afirmasi Mimpi Writer Training YHNC Yogyakarta Young Husnudzon Youth Achievement

Positive Impact Center (PIC Center)

Positive Impact Center (PIC Center)
Training & Development

Digital WM

Digital WM
Web Maker & IT Services

Iqromdia

Iqromdia
Penerbit Buku

Pesantren Ramadhan Online

Visitor